MAHASISWA KPI SABET JUARA II LOMBA DAKWAH PEKAN ISLAMI NASIONAL

(UINSGD.AC.ID)-Sahrul Adimiharja, mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Sunan Gunung Djati Bandung ikut berpartisipasi dalam ajang Pekan Islami Nasional MEGAMIC 2023 cabang Lomba Dakwah yang dihelat oleh HMJ Manajemen Universitas Islam Sultan Agung Semarang.

Pekan Islami Nasional MEGAMIC merupakan acara tahunan yang rutin diselenggarakan oleh HMJ Manajemen Universitas Islam Sultan Agung Semarang. Kegiatan ini digelar secara daring dengan mengangkat tema “Eksistensi Ekonomi Syari’ah dalam Peradaban Dunia” dan diikuti sebanyak 33 peserta yang berasal dari seluruh Indonesia dengan rentang usia 16-25 tahun.

Di babak seleksi, Sahrul yang berasal dari Kabupaten Garut ini membawakan dakwah bertema “Kebangkitan Ekonomi Islam” dan lolos ke babak grand final sebanyak 5 peserta.

Pada babak grand final yang dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom pada Minggu, 19 Maret 2023, Sahrul membawakan dakwah dengan tema “Sistem Perekonomian Islam” dan berhasil mengantarkannya menyabet juara 2 lomba dakwah.

Lomba Dakwah dimulai pada 13 Februari–11 Maret 2023 saat pendaftaran peserta lomba sekaligus pengumpulan karya. Lalu pada 12–17 Maret 2023 dilakukan penilaian karya oleh dewan juri. Terakhir, grand final dan pengumuman pemenang dilaksanakan pada 19 Maret 2023.

Lebih lanjut, Sahrul menerangkan bahwa semenjak duduk di bangku perkuliahan dan menjadi mahasiswa, ia senang mengikuti perlombaan dakwah. Menurutnya, jika masa kuliah hanya dihabiskan dengan kuliah pulang-kuliah pulang (kupu-kupu), maka tidak ada hal yang istimewa dan berkesan. Akhirnya, ia berharap semoga dengan kemenangan ini, dapat menjadikannya lebih berkembang dan bisa mengikuti lebih banyak lomba lagi ke depannya.

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *