WR III Lantik Kepengurusan PSKM

Wakil Rektor (WR) III, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, MT melantik Kepengurusan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pencak Silat Krachtology Matahari (PSKM) Periode 2015/2016 yang dihadiri oleh Guru Besar sekaligus pendiri PSKM, Drs. Imran Nurhapitudin, M.Hum. di Aula Lantai 2 FISIP UIN SGD Bandung, Senin (1/6).

Dalam sambutanya Wakil Rektor III menjelaskan “Kita canangkan mahasiswa yang mampu mencetak sejarah dimasa depan, sehingga menjadi kan mereka orang-orang tangguh dan berakhlak baik. Karena sukses itu tidak harus belajar dari orang hebat, proses kepemimpinan haruslah murni,” ujarnya. 

Pelantikan ini menjadikan satu titik regenerasi supaya PSKM lebih maju, serta memperlihatkan jati diri mereka yang sebenarnya. Tentunya hal-hal yang tidak terduga di kemudian hari menerpa akan menjadi tanggungjawab bersama seluruh jajaran pengurus PSKM. 

Bagi Acep Yayan, Ketua PSKM menuturkan dengan adanya keantikan ini diharapkan mampu  mengedepankan kualitas PSKM dimasa sekarang.“Membangun kembali eksistensi PSKM, meningkatkan kualitas dalam keilmuwan krachtology, terlepas dari itu kami juga akan mengasah dari segi pengobatannya, hipnotisnya dan lain sebagainya. Tumpuan bagaimana kualitas anggotanya akan lebih diutamakan, karena akan terlihat tidak etis jika kuantitas baik namun kualitasnya minim,” pungkasnya. [Awallina Ilmiakhanza, Ifka Azmi/Jurnalpos]

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *