Rektor UIN SGD Bandung Bandung, Prof Dr. H. Deddy Ismatullah SH. M.Hum mengatakan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) sebagai fakultas termuda tentu harus lebih tawadhu.
“Artinya status sosial lebih muda, akan lebih baik jika menghormati status yang lebih tua (para pendahulunya,” katanya dalam Milad ke-3 FISIP UIN di Aula UIN SGD, Jln. AH Nasution Bandung, Rabu (8/10/2014).
Ditegaskannya pula, bahwa tawadhu pun diperlukan saat FISIP UIN membangun ISO. Termasuk setelah ditunjuk sebagai pusat studi Asean.
” Setiap mahasiswa UIN Bandung, harus menunjukan sikap tawadhu serta menunjukan sikap pprofesional dan kualitas sebagai mahasiswa terpelajar,” katanya.
Pada kesempatan tersebut Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan yang hadir ikut menyumbangkan sebesar Rp 2 Miliar untuk pembangunan masjid UIN SGD Bandung. (aro)
Sumber, Galamedia Rabu, 8 Oktober 2014 11:03 WIB