Berbicara tentang manajemen investasi terkait dengan prinsip pengelolaan keuangan dan manajemen perusahaan. Untuk mengelola keuangan perusahaan, diperlukan media yang dapat memberikan gambaran keuangan secara holistik yang mengacu kepada laporan keuangan sebagai media analisis keuangan. Laporan keuangan digunakan untuk meneliti kondisi kesehatan perusahaan yang terdiri atas neraca, perhitungan laba-rugi, ikhtiar laba yang ditahan dan laporan posisi keuangan.
Laporan keuangan disusun secara sistematis tentang kinerja dan posisi keungan suatau lembaga atau perusahaan untuk periode tertentu. Oleh karena itu, laporan keuangan dapat dijadikan acuan untuk menilai kinerja lembaga yang menerbitkan laporan tersebut dan kemampuan keuangan suatu perusahaan.
Kinerja artinya capaian yang ditempuh oleh lembaga yang bersangkutan, sedangkan posisi keuangan adalah kondisi kemempuan organisasi dalam bidang penyediaan uang, baik secara langsung maupun tidak langsung. Selain itu, laporan keuangan merupakan laporan hasil akhir dalam proses akuntansi yang disusun secara sistematis tentang kinerja dan posisi keuangan perusahaan pada periode tertentu.
Menurut standar akuntansi keuangan, tujuan laporan keuangan yang menyediakan informasi posisi keuangan, kinerja serta perubahan kondisi keuangan perusahaan yang bermanfaat dalam mengambil keputusan ekonomi. Pada umumnya, laporan keuangan memaparkan berbagai transaksi yang terjadi yang kemudian diklarifikasi pada pos-pos tertentu. []
Judul : Manajemen Investasi
Penulis : Khaerul Umam, S.IP., M.Ag., Herry Sutanto, S.E., MM.
Pengantar : Prof. Dr. H. Moh. Ali Ramdhani, MT
Cetakan : I, Maret 2017
Halaman : 254
Penerbit : Pustaka Setia
ISBN : 9789790766525