78.570 Orang Mendaftar UIN SGD Bandung

[www.uinsgd.ac.id] Peminat calon mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati (SGD) Bandung tahun 2015 mencapai 78.570 orang. Jumlah tersebut meliputi 4 (empat) jalur yang disediakan dengan kuota sebanyak 5.500 mahasiswa baru.

Menurut  Kepala Bagian Akademik, Drs. H. Mumuh Muchsin M.Ag, keempat jalur seleksi tersebut meliputi jalur mandiri sebanyak 7.277 orang, Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKAIN) sebanyak 41.647 orang, Seleksi Nasional Masuk Perguran Tinggi Negeri (SNAM PTN) sebanyak 17.637 orang, dan Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKAIN) pilihan pertama 4.010 orang dan pilihan kedua mencapai 8.000 orang.

Sementara khusus untuk ujian mandiri UIN SGD Bandung akan diikuti oleh 7.277 orang dengan kuota yang akan diperebutkan mencapai 1.500 untuk mahasiswa baru. Masih menurut Mumuh, total pendaftar tahun ini mencapai 78.570 orang merupakan jumlah terbesar peminat masuk UIN SGD dari tahun-tahun sebelumnya.

“Minat untuk menjadi mahasiswa  UIN SGD Bandung kian tinggi, sejalan dengan prestasi yang diraih UIN SGD Bandung,” klaim Mumuh  saat ditemui galamedianews di kampus UIN SGD jalan A.H. Nasution No. 105 Bandung, Senin (29/6/2015). (46)

Sumber, Galamedia 30 Juni 2015

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *