Beranda > Tentang UIN SGD > Visi, Misi dan Tujuan
Visi dan Misi UIN Sunan Gunung Djati Bandung: Membentuk Generasi Unggul Berlandaskan Nilai-Nilai Islam
Selamat datang di UIN Sunan Gunung Djati Bandung, sebuah institusi yang mewujudkan visi besar kami untuk menjadi universitas Islam negeri unggul dan kompetitif di Asia Tenggara pada tahun 2025. Kami mengemban visi ini dengan memadukan wahyu sebagai panduan utama, mengarahkan ilmu pengetahuan dalam bingkai akhlak karimah.
- VISI UIN Sunan Gunung Djati Bandung
“ Menjadi Universitas Islam Negeri yang Unggul, Kompetitif, dan Inovatif berbasis Rahmatan Lil Alamin di Asia Tenggara Tahun 2029”
- MISI UIN Sunan Gunung Djati Bandung
- Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan berkeadilan, berdaya saing global, serta menggunakan piranti TIK terkini dan terbarukan;
- Menyelenggarakan penelitian dan kajian yang fokus pada isuisu strategis, inovatif, dan fungsional untuk pengembangan ipteks, profesi, dan masyarakat.
- Mengembangkan pengabdian kepada masyarakat yang berkontribusi pada peningkatan indeks literasi moderasi beragama, peningkatan kualitas kehidupan beragama, dan intensifikasi dialog antar budaya pada tingkat nasional maupun tingkat Asia Tenggara;
- Menciptakan lulusan yang memiliki keimanan dan ketaqwaan yang kuat, berwawasan luas, berakhlak karimah dan mampu bersaing secara global, yang memiliki semangat kebangsaan yang kuat;
- Menyelenggarakan tata kelola layanan akademik dan administrasi yang berbasis TIK, transparan, dan akuntabel, serta menciptakan iklim akademik yang mampu mendukung perwujudan visi Universitas.
- Tujuan UIN Sunan Gunung Djati Bandung
- Menyiapkan peserta didik dan lulusan yang berakhlak karimah,berwawasan luas (knowledgeable) terampil (skillfull), inovatif,mandiri, dan berjiwa kepemimpinan melalui penyediaan sistempendidikan berkualitas, terintegrasi, dan berkelanjutan sehinggamampu menerapkan, mengembangkan, memperkaya, danmemajukan Ipteks, kebudayaan nasional, dan masyarakat;
- Mengembangkan, mengintegrasikan, dan menyebarluaskan iptekssesuai perkembangan zaman, berkontribusi pada peningkatankesejahteraan masyarakat, dan memperkuat kebudayaan nasional;
- Melalui berbagai bentuk PKM, Universitas mampu berkontribusiuntuk pemberdayaan masyarakat dalam berbagai aspekkehidupan, penguatan literasi moderasi beragama, danpeningkatan kerukunan beragama, memperkuat peran sebagaipenyelenggara pendidikan tinggi, dan bekerjasama denganlembaga dan asosiasi profesi di dalam dan luar negeri, sehinggalulusan dapat memperoleh keahlian pada tingkat profesional;
- Menyiapkan alumni yang mampu berkiprah pada pengembanganmasyarakat, ipteks, berdaya saing global, serta mampu menjadiproblem solver dan agent of change.
- Menjadi lembaga pendidikan tinggi yang memberikan kemudahanlayanan yang terbuka, terhubung, kolaboratif, dan berdaya saingglobal melalui digitalisasi layanan, kemitraan yang strategisdengan berbagai institusi