Program Doktor (S3) Studi Agama-Agama (SAA) Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati (SGD) Bandung menerima kunjungan asesmen lapangan (visitasi) akreditasi Prodi oleh Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), pada 30-31 Desember 2019.
Prof. Dr. H. Arifuddin Ahmad, M.Ag (UIN Alauidin Makasar) dan Dr. H. Syaifan Nur, M.A (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta) selaku Tim Asesor BAN-PT disambut langsung Rektor UIN SGD Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si didampingi Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP., M.T., Wakil Dirktur I, Prof. Dr. H. Supiana, M.Ag, Wakil Direktur II, Dr. Ahmad Hasan Ridwan, M.Ag, Wakil Dirktur III, Dr. H. Mulyana, Lc., M.Ag., Ketua Program Doktor SAA, Prof. Dr. Asep Muhyiddin, M.Ag.
“Saya atas nama keluarga besar UIN SGD Bandung mengucapkan ahlan wa sahlan buat Prof. Dr. H. Arifuddin Ahmad, M.Ag dan Dr. H. Syaifan Nur, M.A, di kampus II,” kata Rektor UIN SGD Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si , Senin (30/12/2019).
Rektor menegaskan akreditasi prodi sangat penting dan strategis sebagai simbol kualitas dari totalitas kondisi dan karakteristik, input, proses, keluaran, dan implikasi, serta layanan kinerja program studi yang diukur berdasarkan seperangkat standar yang ditetapkan BAN-PT.
Dengan melihat dokumen borang yang disusun secara apik, teliti dan dilengkapi dengan dokumen yang akurat. Mudah-mudahan ikhtiar untuk meningkatkan kualitas dan mutu perguruan tinggi Islam ini tercapai,
“Saya berpesan tulislah apa dikerjakan dan kerjakan apa yang telah ditulis, karena proses visitasi itu usaha untuk membuktikan dan mencocokan apa yang ditulis. Untuk itu, saya optimis akreditasi Program Doktor SAA akan mendapatkan hasil yang terbaik,” tegasnya.
Rektor sangat mengapresiasi kekompakkan dan kerja keras tim sukses untuk kemaslahatan Program Doktor SAA, mahasiswa, alumni, Pascasarjana, dan UIN SGD Bandung tercinta. Asesmen lapangan ini dihadiri oleh Wakil Rektor I, Prof. Dr. H. Rosihon Anwar, M.Ag., Ketua LPM UIN SGD Bandung, Dr. Ija Suntana, M.Ag., unsur mahasiswa, alumni, dan pengguna alumni yang mendukung atas kelancaran visitasi.
Sementara itu, Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP., M.T., menjelaskan sebelumnya, Prodi S3 Perbandingan Agama terakreditasi B dengan nomor SK BAN PT: 239/SK/BAN-PT/Ak-XI/D/XI/2013, tertanggal 22 November 2013.
Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) merupakan satu-satunya badan akreditasi yang memperoleh wewenang dari Kementrian Pendidikan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia dalam meningkatkan mutu pendidikan tinggi, memperkenalkan serta menyebarluaskan paradigma baru dalam pengelolaan pendidikan tinggi, dan meningkatkan relevansi, atmosfer akademik, pengelolaan institusi, efisiensi dan keberlanjutan pendidikan tinggi.
Proses persiapan akreditasi dilakukan oleh tim Program Doktor SAA yang dipimpin oleh Ketua Prodi Prof. Dr. Asep Muhyiddin, M.Ag berlangsung intensif hingga menjelang asesmen lapangan.
“Siang malam, tim sukses akreditasi yang terdiri dari Asep Iwan Setiawan, S.Sos.I., Rohmanur Aziz, S.Sos.I., M.Ag., Enok Risdayah, S.Ag., M.Ag., relawan, tim Unit Sistem Informasi Pascasarjana berusaha mengumpulkan dokumen borang, baik bukti fisik maupun digital, demi kesuksesan asesmen untuk mendapatkan hasil akreditasi Prodi yang terbaik,” paparnya.
Dalam kesempatan itu juga, Prof Dr. H. Asep Muhyiddin, M.Ag., mengucapkan terima kasih untuk semua jajaran pimpinan UIN SGD Bandung dan pimpinan Pascasarjana, Tata Usaha Pascasarjana, semua tim sukses akreditasi yang sudah bekerja luar biasa.
“Alhamdulillah kegiatan asesmen dapat selesai dengan lancar dan masih berlangsung hingga esok hari. Sekarang kita tinggal tawakal, insyaAllah hasil tidak akan mengkhianati proses,” pungkasnya. (Red)
Sumber, Jabar News 31 Desember 2019