(UINSGD.AC.ID)-Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Sunan Gunung Djati Bandung menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Senin (10/10/2022).
Momentum maulid Nabi penuh hikmah dan berkah ini, diikuti pejabat Dekanat, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa dan alumni.
Dalam acara maulid tersebut, Dr.KH.Hafidz Muslih tampil untuk memberikan siraman rohani terkait keteladanan Nabi Muhammad SAW.
Kita ketahui secara bersama, akhlak Nabi SAW adalah Al-Quran. Sa’id bin Hisyam bin Amir bertanya kepada Sayyidah Aisyah radhiyallahu anha tentang akhlak Rasulullah ﷺ. Sayyidah Aisyah berkata “Akhlak Rasulullah ﷺ adalah Alquran”. Untuk itulah pada saat kita membaca dan merenungkan Alquran, maka seakan-akan sedang melihat kehidupan Rasulullah secara langsung.
Dalam sambutannya, Dekan FST Dr.Hasniah Aliah, M.Si menekankan pentingnya untuk selalu meneladani Akhlakul karimah dan ilmu Nabi Muhammad SAW.
“Peringatan maulid Nabi merupakan momentum yang baik untuk mencintai nabi, sekaligus meneladani akhlak mulia dan ilmu beliau untuk jadi pelajaran agar kita bisa mengaplikasikan dalam kehidupan nyata,“ kata Dekan FST saat membuka acara Maulid Nabi.
Menurutnya, dengan meneladani dan mengambil pelajaran dari perilaku Nabi, Ia berharap bisa mensinergikan antara ilmu dan akhlaq dalam kehidupan.
Dekan FST berpesan agar berprilaku rendah hati ketika mempunyai ilmu, jangan sombong dan angkuh kepada orang lain. “Teladani Nabi tentang akhlak dan ilmunya, jangan sombong ketika mengusai suatu ilmu, menganggap diri lebih baik dari orang lain. “ pungkasnya. Harry.