Siap Cetak Jurnalis Muslim

[www.uinsgd.ac.id] Sebanyak 40 mahasiswa mengikuti Pelatihan Jurnalistik Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN SGD Bandung yang bertajuk “Mencetak Jurnalis Muslim yang Profesional untuk Kepentingan Dakwah, Umat dan Bangsa” yang dibuka secara resmi oleh Dekan FDK, Prof. Dr. H. Asep Muhyidin, M.Ag di Aula FDK, lantai IV, Rabu (16/1)

Dalam sambutannya Asep sangat memberikan apresiasi dan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini untuk mencetak jurnalis muslim yang profesional. “Kepada peserta yang hadir pada pelatihan jurnalistik mahasiswa ini diharapkan terbuka supaya dapat memberikan motivasi dan menjadi pigur untuk diteladani di kalangan mahasiswa serata dapat mempertebal profesionalisme kejurnalistikan,” tegasnya.

Media dakwah harus dijadikan rujukan untuk menyiarkan syariat islam, “Karena hakekat dari komunikasi itu memberikan pesan moral dan nilai-nilai kebaikan kepada kita semua yang terkandung dalam ajaran agama Islam,” jelasnya.

Meskipun tantangan media sekarang terkesan bebas tanpa batas. “Untuk itu, pembinaan jurnalis muslim yang profesional menjadi penting dan memberikan nilai-nilai kebaikan menjadi syarat mutlak dalam melakukan perubahan media ke arah yang lebih baik yang memiliki aturan, etika dalam penyajiannya,” tambahnya.

Bagi Dr. Ujang Saefullah, Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan menambahkan “Pelatihan yang diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari 6 orang utusan BEM dan 4 peserta tambahan ini sebagai sarana penggemblengan calon jurnalis muslim professional dengan tujuan memberikan pengetahuan teoritis serta terampil secara praktis. Selain itu, mahasiswa paham bagaimana manajemen penerbitan media,” ungkapnya. [Dudi, Ibn Ghifarie]

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *