Sewindu Berkiprah, Jurnalpos Tetap Eksis

[www.uinsgd.ac.id] Jurnalpos yang dinaungi oleh BEM-J Jurnalistik bidang pers kini sudah menginjak usia sewindu dan masih eksis dengan produk-produk barunya, Kamis (2/4). Namun, seperti dikatakan oleh Pemimpin Umum Jurnalpos, Adam Rahadian Ashari bahwa masih banyak yang perlu dibenahi dari Jurnalpos.

“Masih banyak yang perlu dibenahi dari Jurnalpos, terutama dalam konsistensi teman-teman pengurusJurnalpos agar produk yang dihasilkan juga tetap konsisten. Tujuannya agar Jurnalpos bukan sekedar nama tapi juga terkenal karena produk-produknya,” ujar Adam, saat diwawancarai di sela-sela acara tasyakur sewindu Jurnalpos, Kamis (2/4).

Tasyakur dalam memperingati hari jadi Jurnalpos ke-sewindu yang dilaksanakan di Sekretariat Jurnalistik dimeriahkan dengan acara menonton film dan makan bersama. Ini untuk menunjukan bahwaJurnalpos tidak hanya solid saat bekerja tetapi juga di acara santai seperti ini.

“Kalau mengingat filosofi angka 8 yaitu angka yang tidak pernah putus, saya berharap mudah-mudah dalam angka 8 ini karya kita tidak pernah terputus, semangat kita tidak pernah putus dan silaturahmi kita tetap terjaga dan tidak pernah terputus sampai kapanpun,” ujar Adam.

Salah satu pengurus Jurnalpos, Siti Anisha, juga mengungkapkan harapannya untuk Jurnalpos yaitu agar bisa terus berkarya dan bisa membanggakan khususnya bagi warga Jurnalistik.

Adapun beberapa program baru yang akan dikeluarkan oleh Jurnalpos tahun ini yaitu perombakan web, pembuatan papan baca, pembuatan tabloid dan juga pembuatan majalah. [Rizkia Sasi, Novi Nurliyas/Jurnalpos]

 

 

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *