Pendaftaran Wisuda ke-61 Baru 27 Orang

[www.uinsgd.ac.id] Sejak dibuka pendaftaran Wisuda UIN Sunan Gunung Djati e-61 dari tanggal 05 Februari sampai 05 Maret 2015 di  Bagian Keuangan baru 27 orang yang telah berhasil mendaptarkan Wisuda. “Sampai hari ini baru 27 orang yang telah mendaptarkan diri untuk Wisuda ke-61,” ungkap Kepala Akademik, Drs. H. Mumuh Muksin, M.M.Pd. saat ditemui pengelola website, Jumat (13/2). 

Dari 27 pendaftar itu untuk Fakultas Tarbiyah dan Keguruan 2 orang, Fakultas Syariah dan Hukum 5 orang, Fakultas Dakwah dan Komunikasi 10 orang, Fakultas Abad dan Humaniora 4 orang, Fakultas Psikologi 1 orang, Fakultas Sains dan Teknologi 5 orang. “Jadi jumlahnya baru 27 orang,”tegasnya.

Mengenai persyaratannya: a. Mahasiswa telah selesai mengikuti studi dan dinyatakan lulus pada Ujian Munaqasyah (Keterangan lulus munaqasyah dari Fakultas/Program Pascasarjana/Jurusan) dilengkapi IPK.

b. Mengisi formulir pendaftaran dilengkapi dengan pas photo hitam putih ukuran 2×3 cm sebanyak 2 buah dan melampirkan keterangan lulus Munaqosayah dari Fakultas/Program Pascasarjana/Jurusan) dilengkapi dengan IPK.

c. Membayar biaya penyelenggaraan Rp 400.000,- (empat ratus ribu rupiah). [Humas Al-Jamiah]

 

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter