Pendaftaran Ujian Tulis Ditutup

[www.uinsgd.ac.id] Hari ini pendaftaran seleksi masuk UIN SGD Bandung tahun akademik 2012/2013 melalui jalur Ujian Tulis dan penyerahan berkas persyaratan ditutup. “Sesuai dengan jadwal pendaftaran Ujian Tulis dan penyerahan berkas persyaratan berakhir sampai hari ini,” ungkap Drs. H. Mumuh Muksin, M.M.Pd., Kepala Bagian Akademik UIN SGD Bandung saat dihubungi PusInfoKom di ruang kerjanya, gedung Al-Jamiah, lantai III, Kamis (28/6)

Mumuh menjelaskan jika dibandingkan dengan pendaftaran jalur Ujian Tulis tahun akademik 2011-2012, maka pada tahun akademik 2012/2013 terjadi peningkatan yang sangat signifikan. “Pendaftaran pada tahun lalu jumlahnya sebanyak 4235 orang. Sedangkan pada tahun sekarang, sampai pukul 16.25 WIB jumlah pendaftar mencapai 4842 orang atas nama Padil asal sekolah SMUN Balik Papan. Jadi terjadi pengingkatan pendaftaran Ujian Tulis yang sangat signifikan,” paparnya

Meningkatnya pendafaran Ujian Tulis dari tahun ke tahun ini dikarenakan berbagai hal; “Pertama, UIN pernah menggelar acara UIN Mendengar dengan manghadirkan tokoh, Kyai dari Pondok Pesantren di Jawa Barat. Kedua, Seringnya pejabat UIN SGD yang masuk di media. Ketiga, Publikasi melalui media cetak, online membuat masyarakat banyak mendaftarkan diri ke UIN SGD Bandung. Keempat, Waktu pendaftaran dan penyelenggaraan Ujian Tulis dilaksanakan setelah jalur SPMB-PTAIN dan SNMPTN diumumkan,” jelasnya

Untuk pelaksanaan test akan dilaksanakan pada tanggal 10-11 Juli 2012 di lingkungan UIN SGD Bandung dan YPDM Bakti Nusantara 666 Cileunyi Bandung.

 Mumuh menghimbau “Kepada seluruh peserta ujian tulis diharuskan mengetahui lokasi ujian satu hari sebelum pelaksanaan test karena lokasi ujian berada di lingkungan UIN SGD Bandung dan Baktu Nusantara,” pungkasnya.

Namun bagian akademik masih memberika toleransi kepada calon mahasiswa yang belum memberikan berkas pada Jum’at (29/06/2012) seperti hasil pantauan Pusinfokom. Bahkan petugas akademik mempersilahkan calon peserta yang akan mendaftar jika syarat-syarat pendaftaran telah lengkap.*** [Ibn Ghifarie, Dudi]

 

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter