Pelatihan Digital Skill, Wakil Rektor I Lantik 20 Library Agent Angkatan Pertama

UINSGD.AC.ID (Kampus I) — Pusat perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung menggelar acara pelantikan Library Agent Angkatan Pertama (2024), sekaligus kegiatan literasi informasi/pelatihan digital skill pemanfaatan database e-journal internasional E-Marefa yang berlangsung di Aula Perpus lantai I, Jumat, (17/5/2024).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Library Agent terpilih dan para tamu undangan yang merupakan pengelola perpustakaan unit/fakultas. Acara ini merupakan langkah awal sekaligus pembekalan kepada Library Agent dalam upaya perpustakaan meningkatkan kompetensi dan literasi digital di kalangan mahasiswa. Para Agent yang merupakan mahasiwa pilihan dari berbagai fakultas setelah mendapatkan pelatihan ini nantinya diharapkan mampu untuk menjadi penggiat literasi di fakultas/unit masing-masing.

 

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik yakni Dr. Dadan Rusmana, M.Ag. sebagai perwakilan dari pimpinan universitas, Kepala Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Agus Abdul Rahman, S.Psi.,M.Psi.,Psikolog.,CIPP., Sekretaris Pusat Perpustakaan Bapak Dedi Suyandi, S.Ag., M.E., beserta para Koordinator Bidang di Pusat Perpustakaan dan para staff/pustakawan.

Dalam sambutannya, Kepala Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Agus Abdul Rahman, S.Psi., M.Psi., Psikolog., CIPP menyampaikan kebahagiaan dan harapannya agar para Library Agent dapat menjadi insan pembawa perubahan yang berdampak positif. “Mahasiswa berperan penting di UIN, maka kita akan bergandengan tangan bersama memajukan UIN khususnya di bagian kepustakaan. Saya berbahagia bisa bekerjasama dengan Library Agent, semoga kedepannya dapat bersama-sama mengembangkan perpustakaan dan diri secara pribadi. Semoga dengan hal ini semakin hari perpustakaan UIN bisa menjadi rahmatan lil ‘alamin untuk masyarakat luas dan mendapat kebermanfaatan dari eksistensi perpustakaan UIN Bandung.” Ujar Dr. Agus Abdul Rahman, S.Psi.,M.Psi.,Psikolog.,CIPP.

Dr. Dadan Rusmana, M.Ag, selaku Wakil Rektor I Bidang Akademik pun menyampaikan dukungannya terhadap program yang digagas Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung ini. “Terkait program Library Agent, saya juga menyambut dengan baik, karena merupakan sebuah prestasi serta penyemangat yang patut diapresiasi oleh lembaga. Ini merupakan komitmen untuk meningkatkan fungsi perpustakaan, bukan hanya tempat untuk membaca, namun juga sebagai sarana mahasiswa untuk turut mengelola perpustakaan. Saya ucapkan selamat kepada Library Agent karena merupakan bagian dari umat yg terpilih untuk meningkatkan kesadaran kepedulian dan kualitas generasi muda terhadap literasi.”

Dengan dibacakannya Surat Keputusan Kepala Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung Nomor B-045/Un05/V.5/KP.07.6/05/2024 tentang Pengangkatan Library Agent Tahun 2024 oleh Sekretaris Pusat Perpustakaan, Bapak Dedi Suyandi, S.E., M.Ag. maka 20 orang yang terpilih sebagai Library Agent Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung secara resmi dilantik dan siap berkomitmen membantu mengembangkan perpustakaan lebih baik lagi.

 

Berikut nama-nama Library Agent Tahun 2024 yang terpilih dan resmi dilantik untuk masa pengabdian selama 1 tahun kedepan:

 

No Nama Peserta Fakultas Prodi / Jurusan
1 Musfiroh Rachmawati Ushuluddin Tasawuf dan Psikoterapi
2 Imas Meilani Tarbiyah dan Keguruan Pendidikan Matematika
3 Naswa Safinah Tarbiyah dan Keguruan Pendidikan Biologi
4 Taubah An Nashuha Dakwah dan Komunikasi Pengembangan Masyarakat Islam
5 Rifa’atul Azkiya Nur Hidayat Adab dan Humaniora Sejarah Peradaban Islam
6 Hafshah Santia Putri Raya Adab dan Humaniora Sastra Inggris
7 Sofhie Herista Charliana Ekonomi Bisnis Islam Manajemen
8 Muhamad Akhmal Fryandi Kusmawan Ushuluddin Ilmu Hadits
9 Sopi Dwi Sanubari Tarbiyah dan Keguruan Pendidikan Agama Islam
10 Winda Lupiandari Tarbiyah dan Keguruan Pendidikan Matematika
11 Bella Siti Nafisah Adab dan Humaniora Sastra Inggris
12 Ralintya Hasna Rafifah Psikologi Psikologi
13 Siti Aisyah Psikologi Psikologi
14 Rida Samiah Nur Afifah Psikologi Psikologi
15 Akhmad Ridlo Rifa’i Sains dan Teknologi Teknik Informatika
16 Febryo Fibonacci Amadeo Sains dan Teknologi Teknik Informatika
17 Nita Febriana Putri Ilmu Sosial Ilmu Politik Administrasi Publik
18 Oktavia Laila Nurjaya Ilmu Sosial Ilmu Politik Sosiologi
19 Cici Meilani Ekonomi Bisnis Islam Ekonomi Syariah
20 Angga Ramdani Dakwah dan Komunikasi Ilmu Komunikasi – Hubungan Masyarakat

Setelah pelantikan Library Agent para anggota dan tamu undangan para pengelola perpustakaan fakultas diberi pelatihan Digital skill (keterampilan digital) yaitu pemanfaatan database e-resources E-Marefa oleh Bapak Okkie S Budiman dari PT. Trisindo selaku distributor dari database E-Marefa. Pada era digital dibutuhkan Digital Skill dalam menggunakan atau memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi yang dapat menunjang kebutuhan akademik. Dalam pelatihan diajarkan bagaimana cara menemukan sumber informasi database E-Marefa baik berbentuk artikel ataupun buku elektronik yang dilanggan oleh Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung yaitu subjek Sosial dan Studi Islam. Pelatihan ini akan dilakukan berkala setiap 2-3 bulan sekali untuk meningkatkan kemampuan pencarian sumber informasi.

Dengan adanya pelantikan dan pelatihan ini, diharapkan Pusat Perpustakaan UIN Sunan Gunung Djati Bandung dapat meningkatkan kualitas layanan serta memperkuat peran sebagai pusat informasi dan pembelajaran berbasis digital. Kegiatan ini juga diharapkan akan memotivasi mahasiswa lain untuk turut berkontribusi dalam memajukan literasi di lingkungan kampus. (Angga Ramdani & Ralintya Hasna Rafifah).

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *