Mahasiswa UIN SGD Bandung Dibekali Kemampuan Jurnalistik & Kewirausahaan

[www.uinsgd.ac.id] Upaya untuk menggali potensi mahasiswa dalam bidang menulis dan mendorong agar lulusannya bisa hidup mandiri,  Bidang Kemahasiswaan UIN SGD Bandung menggelar Pelatihan Penulisan/Jurnalistik dan Kewirausahaan yang dibuka secara resmi oleh Rektor UIN SGD Bandung, Prof. Dr. H. Deddy Ismatullah, SH., M.Hum. yang didampingi oleh Pembantu Rektor (PR) I, Prof. Dr. H. Afifuddin, MM., PR II Prof. Dr. H. Muhtar Solihin, M.Ag., PR III, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, MT., PR IV, Prof. Dr. H. Moh. Najib, M.Ag., Kepala Biro Administrasi Umum, Drs. H. Jaenudin, M. Ag., dan Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan, Drs. H. Habuddin, M. S di Aula Hotel Banyu Alam, Cipanas, Garut, Senin (11/3) malam.

Dalam sambutannya Rektor menjelaskan kegiatan pelatihan ini menjadi penting untuk menggali dan mengasah segala potensi mahasiswa, khususnya dalam bidang penulisan dan kewirausahaan. “Salah satu cara untuk meneguhkan peran dan tanggungjawab UIN SGD Bandung dalam menunjang terlaksananya Tri Dharma Perguruan Tinggi yang melibatkan kemahasiswaan ini, yaitu  dengan menggali dan mengasah segala potensi mahasiswa melalui pelatihan jurnalistik dan kewirausahaan,” paparnya.

“Oleh karena  itu, bagi mahasiswa kegiatan ini menjadi sangat penting agar memiliki soft skill dan diharapkan lulusannya bisa hidup mandiri karena telah dibelaki kemampuan berwirausaha yang tidak hanya mencari pekerjaaan, tapi ikut menciptakan lapangan pekerjaan,” jelasnya. 

Acara yang diikuti sekitar 100 orang yang terdiri dari Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Jurusan (BEMJ) dan Senat Mahasiswa Fakultas (SMF) di lingkungan UIN SGD Bandung yang dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 11-13 maret 2013 ini, sekaligus juga dijadikan sebagai  forum dialog antara Rektorat dengan mahasiswa dalam upaya peningkatan kualitas kampus.

Rektor menanggapi semua persoalan yang diajukan oleh mahasiswa yang berkenaan dengan pembangunan, peningkatan Sumber Daya Manusia. “Keterlibatan seluruh civitas akademika dalam meningkatkan SDM di kampus perlu dilakukan secara bersama-sama. Begitu pula dalam proses pembangunan. Akan tetapi tidak elok rasanya jika tanpa dibarengi dengan peningkatan kualitas dan produktifitas akademik. Oleh karena itu, pelatihan Jurnalistik dan Kewirausahaan ini menjadi bekal dalam memciptakan kampus yang lebih baik,” ujarnya.

Prof Ali Ramdhani  menambahkan bahwa  usaha peningkatan kualitas mahasiswa secara bertahap ini perlu dilakukan secara terus-menerus. “Karena yang menentukan keberhasilan dan suksesnya seseorang tidak hanya dilihat dari IPK tinggi, tetapi harus dibarengi pula dengan skill,” tegasnya. Ukuran dan takaran seorang manusia bisa dilihat dari ASK (Attitude, Skill, and Knowledge), Attitude berkenaan dengan sikap atau perilaku sebagai konstruk manifestasi nilai-nilai diri. Skill berkenaan dengan keahlian seperti komunikasi. Knowledge berkenaan dengan keilmuan.”Oleh karena itu, kegiatan semacam ini menjadi modal dan bekal untuk peningkatkan kualitas mahasiswa,” tambahnya.

Materi Pelatihan Jurnalistik yang diberikan meliputi; Dasar-dasar Jurnalistik, Teknik Penulisan Berita, Wawancara, Penulisan Feature, Menulis Artikel, Bahasa Jurnalistik dan Media Online, Teknik layout, Proses Kreatif Menulis dan Praktek Pembuatan Media. Untuk Pelatihan Kewirausahaan materinya meliputi;  Filsafat dan Etika Kewirausahaan, Manajemen Keuangan UKM, Manajemen Produksi dan Pemasaran UKM, Kebijakan pembangunan Nasional dan Regional Bidang Kewirausahaan, Inovasi Pengembangan Usaha, Manajemen SDM, Scientific Problem Solving, Strategi Perencanaan dan Pendirian Usaha, Mencari Peluang Bisnis dan Modal, Networking dan Kemitraan UKM, Islam dan Kewirausahaan, Succes story.

Ali berharap “Dengan adanya pelatian jurnalistik ini bisa melahirkan jurnalis muslim yang handal, begitu pula melalui pelatihan kewirausahaan dapat meningkatkan kemandirian mahasiswa, sehingga lulusanya maju dan dan memiliki daya saing yang tinggi,” pungkasnya.  [Ibn Ghifarie, Dudi]

 

 

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *