Kontingen UIN Sunan Gunung Djati Bandung Raih 9 Juara pada OASE PTKI II 2023

(UINSGD.AC.ID)-Wakil Menteri Agama  Kementerian Agama RI, Zainut Tauhid Sa’adi telah resmi menutup kegiatan Olimpiade Agama, Sains dan Riset (OASE) Perguruan Tinggi Keagamaan (PTKI) II di kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jumat (16/06/2023) malam.

Kontingen UIN Sunan Gunung Djati Bandung meraih Juara I (Dai Mahasiswa Putra, Business Plan, Sains Biologi, Expo Astronomi Islam/Falak); Juara II (Sains Fisika, Expo Robotik); Juara III (Robotik)
Juara V (Sains Biologi); Juara VI (Sains Kimia).

“Saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para peserta OASE, panitia pelaksana khususnya tuan rumah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan seluruh bagian yang terlibat saling bahu membahu melaksanakan kegiatan olimpiade ini hingga dapat berjalan dengan lancar dan sukses hingga membentuk prestasi yang membanggakan,”ujar Wamenag

Menurutnya, kegiatan OASE PTKI II ini sebagai upaya dalam mendorong prestasi mahasiswa dan pengembangan pembelajaran pada PTKI yang berdaya saing global, juga merupakan wadah dalam mengintegrasikan keilmuan, kreativitas serta daya saing mahasiswa dalam mencetak prestasi dan tidak lupa pula sebagai wadah bagi kita semua untuk menjalin silaturahmi antar PTKI, ucapnya.

“Saya ucapkan selamat atas pencapaian yang membanggakan, semoga prestasi hari ini dapat dijadikan sebagai acuan dalam meraih prestasi yang lebih tinggi lagi. Dan untuk para peserta yang belum berhasil, jangan berputus asa, tetap semangat dan terus berusaha, tetap giat berlatih dalam mengukir prestasi,” tutup Wamenag.

Ketua Kontingen UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Ah. Fathonih, M.Ag., didampingi Koordinator Bagian Kemahasiswaan dan Alumni, H. Wawan Gunawan, S.Ag., MM menyampaikan
Juara I untuk perlombaan Dai Mahasiswa Putra, Business Plan, Sains Biologi, Expo Astronomi Islam/Falak. Juara II untuk perlombaan Sains Fisika, Expo Robotik. Juara III untuk perlombaan Robotik. Juara V untuk perlombaan Sains Biologi dan Juara VI untuk perlombaan Sains Kimia.

“Saya atas nama pribadi dan mewakili pimpinan mengucapkan Selamat dan Sukses untuk para juara yang telah berjuang mengharumkan nama baik UIN Bandung. Juga untuk para peserta yang belum berhasil, jangan berputus asa, tetap semangat, terus berusaha, berlatih karena kalian tetap juara di mata dan hati kami yang ikut andil membanggakan kampus tercinta,” tegasnya.

Atas capaian prestasi yang membanggakan kampus, dosen pembimbing Business Plan yang menjabat sebagai Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Dr. Muhammad Zaky, M.Si., CHRA menuturkan prestasi Juara I cabang Business Plan pada OASE ke II PTKI se-Indonesia, tentunya menjadi kebanggaan seluruh civitas akademika FEBI UIN Bandung.

“Prestasi ini menunjukan keseriusan FEBI UIN Bandung dalam pengembangan minat dan bakat Mahasiswa. Kontribusi semua elemen di Fakultas dan Universitas telah menghantarkan pada prestasi yang diraih ini. Mudah-mudahan dengan capaian prestasi yang telah diraih ini menjadi daya dorong bagi mahasiswa FEBI lainnya untuk terus mengembangkan diri baik pada bidang agama, seni, sains, riset, maupun olahraga. Semoga apa yang diraih ini membawa keberkahan bagi Keluarga Besar UIN Sunan Gunung Djati Bandung,” pungkasnya.

Berikut ini daftar nama-nama mahasiswa berprestasi di ajang OASE PTKI II 2023:

Juara I

  • Muhammad Mukhtar Arif, mahasiswa Ilmu Al-Quran dan Tafsir Fakultas Ushuluddin pada Dai Mahasiswa Putra.
  • Fajar Andrian Sutisna, mahasiswa Ekonomi Syariah, Neng Reni Anggia D, Sofhie Herista C, mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) pada Busness Plan.
  • Fauzan Ahmad Wijaya, mahasiswa Biologi Fakultas Sains dan Teknologi (FST) pada Sains Biologi.
  • Muhammad Fauzi Badru Zaman, Citra Dwi Lestari dan Intan Opialisti, Jurusan Fisika Fakultas Sains dan Teknologi (FST) pada Expo Astronomi Islam/ Falak

Juara II

  • Marissa Alpiani, mahasiswa Fisika Fakultas Sains dan Teknologi (FST) pada Sains Fisika.
  • Ahmad Hafidz Fajrian, Rangga Julfian Hakim, mahasiswa Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Roprop Latiefatul Millah, mahasiswa Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) pada Expo Robotik.

Juara III

  • Ahmad Hafidz Fajrian, Rangga Julfian Hakim, mahasiswa Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Roprop Latiefatul Millah, mahasiswa Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) pada Robotik.

Juara V

  • Dinda Nurul Aini, mahasiswa Pendidikan Biologi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) pada Sains Biologi.

Juara VI

  • Tiara Maharani, mahasiswa Kimia Fakultas Sains dan Teknologi (FST) pada Sains Kimia.
WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *