[www.uinsgd.ac.id] Sebanyak 90 peserta kontingen UIN SGD Bandung yang terdiri dari atlet, pelatih, official tiba di Purwokerto yang langsung ke Meotel, pukul 15. 50 WIB untuk mengikuti kegiatan Invitasi Pekan Pengembangan Bakat dan Minat Mahasiswa (IPPBMM) VII Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKIN) se-Jawa-Madura, Senin (23/4).
Kepala Bagian Kemahasiswaan Wawan Gunawan S.Ag., MM, menuturkan “Alhamdulillah kontingen UINSGD Bandung telah tiba di Meotel jam 15.50 dengan menggunakan empat bus kampus,” tegasnya.
Untuk pemeberangkatan dari kampus UIN SGD Bandung dilakukan sejak pukul 08.30 dengan mengunakan empat bus, “Jam 07.00 kumpul, jam 08.30 berangkat dari kampus setelah berdoa terlebih dahulu yang dipimpin oleh H. . Muhammad Rif’at Al Bana. Alhamdulillah istirahat dulu untuk shalat Dzuhur di RM Mergosari Ciamis,” jelasnya.
Invitasi Pekan Pengembangan Bakat dan Minat Mahasiswa (IPPBMM) VII Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri Tahun 2018 akan diselenggarakan di IAIN Purwokerto, pada tanggal 24-27 April 2018.
IPPBMM merupakan ajang pengembangan bakat dan minat mahasiswa PTKIN yang sudah dirintis sejak 16 tahun yang lalu yang lingkupnya hanya Jawa dan Madura. Namun pada perjalanannya pada saat persiapan penyelenggaraan IPPBMM tahun ini di IAIN Purwokerto, mendapatkan beberapa masukan agar dapat menggandeng Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri dari luar jawa. Ajang dua tahunan ini bukan hanya olahraga saja yang diperlombakan, akan tetapi seni dan karya ilmiah.
Kegitan Invitasi ini merupakan inisiasi dari beberapa PTKIN sebagai ajang untuk menyalurkan bakat dan minat mahasiswa. Selain itu kegitan ini sebagai ikhtiar untuk menyiapkan diri pada ajang PIONIR yang diselenggarakan oleh Direktorat Perguruan Tinggi Islam Kementerian Agama. Agenda IPPBMM PTKIN, adalah upaya konkrit dalam membangun bangsa Indonesia yang sehat dan berkarakter kuat.
Nilai-nilai kehidupan yang sangat berharga juga menjadi titik tekan dalam kegiatan IPPBMM PTKIN seperti nilai sportivitas, berbesar hati, rasa syukur, menghargai sesama, berkompetisis dalam kebaikan, saling mengenal dan sifat keterbukaan merupakan berbagai nilai yang bisa diperoleh melalui IPPBMM PTKIN Tahun 2018.
Untuk cabang perlombaan yang dipertandingkan dan perlombaan dalam IPPBMM; Pertama, 10 (sepuluh) Cabang Olah Raga, yaitu: Kedua, 10 (sepuluh) Cabang Olah Raga, yaitu; Futsal, Bola Voli, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Catur, Panjat Dinding, Orientering, Sepak Bola, Kempo Nomor Embu Pasangan, Pencak Silat. Kedua, 8 (delapan) Cabang Seni, yaitu: Musabaqah Tilawah al-Qur’an (MTQ), Musabaqah Hifdzil Qur’an (MHQ) 10 Juz dan 30 Juz, Qira’atul Kutub, Kaligrafi Dekor dan Naskah, Debat Bahasa Arab , Debat Bahasa Inggris, Religy Pop Song, Hadroh. Ketiga, 2 (dua) Karya Ilmiah, yaiyu: Karya Ilmiah, Musabaqoh Menulis Isi Kandungan Al-Qur’an (M2KQ). [Humas Al-Jamiah]