Halal Bihalal, Ajang Pemersatu Kekuatan UIN SGD Bandung

[www.uinsgd.ac.id] Hari kedua masuk kerja setelah cuti lebaran, sivitas akademika UIN SGD Bandung menggelar halal bihalal sebagai ajang silaturahmi, Selasa (5/8/2014). Halal bihalal yang dilaksanakan di Auditorium UIN SGD Bandung ini dihadiri oleh seluruh pejabat, dosen, guru besar dan karyawan.

Rektor UIN SGD Bandung Deddy Ismatullah berharap, halal bihalal ini tak hanya menjadi ajang silaturahmi saja, namun bisa menjadi pelajaran besar bagi rekan-rekan kerjanya untuk bertugas lebih baik lagi.

Selain itu, Deddy juga berharap pertemuan ini menjadi momen untuk menjadikan UIN SGD Bandung menjadi lebih baik lagi.

“Ini jadi momen kita kedepan untuk mempersatukan seluruh kekuatan UIN SGD Bandung dengan seluruh potensi supaya memajukan UIN SGD Bandung,” kata Deddy saat ditemui usai acara.

Baginya bulan Ramadhan bukan hanya sebagai bulan dimana kita harus berpuasa dan taat beribadah. Namun juga sebagai bulan yang bisa memberikan pendidikan karakter yang baik bagi umat muslim.

“Tidak ada pendidikan paling hebat dibanding bulan Ramadhan,” ujarnya.

Halal bihalal ini dilaksanakan sejak pukul 9 pagi hingga 12 siang. Diakhiri dengan saling berjabat tangan dan makan bersama seluruh pejabat, dosen, guru besar serta karyawan. [Hilda Kholida, Robby Darmawan/Suaka]

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter