Giat Verifikasi On the Spot BPJPH di LP3H UIN Sunan Gunung Djati Bandung

UIN Sunan Gunung Djati Bandung Tegaskan Peran Strategis dalam Penguatan Ekosistem Halal Nasional

UINSGD.AC.ID (Humas) — Kegiatan verifikasi on the spot yang diselenggarakan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) bekerja sama dengan Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) UIN Sunan Gunung Djati Bandung sebagai host berlangsung dinamis, penuh arahan strategis, dan mengedepankan penguatan tata kelola ekosistem halal nasional.

Dalam sambutannya, perwakilan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) menegaskan bahwa UIN Sunan Gunung Djati Bandung memegang peran signifikan dalam perkembangan riset, inovasi, serta penguatan kapasitas ilmu pengetahuan halal di Indonesia.

Inspektur Inspektorat BPJPH, H. Mohamad Fitri, S.Ag., M.Ak., menyampaikan “apresiasi tinggi atas kontribusi akademik UIN Bandung dalam menghadirkan riset-riset unggulan di bidang halal,” tegasnya, Selasa (18/11/2025).

Menurutnya berbagai inovasi yang lahir dari kampus ini tidak hanya mendukung percepatan sertifikasi halal, tetapi juga memberi warna baru dalam khazanah keilmuan halal nasional.

Pihak BPJPH memberikan penghargaan khusus kepada LP3H UIN Bandung yang dinilai sebagai lembaga yang “selalu ingin menjadi yang pertama atau menjadi yang terbaik” dalam setiap capaian yang berkaitan dengan pengembangan halal di Indonesia.

Pada kesempatan tersebut, BPJPH turut menyoroti keberadaan para Pendamping Proses Produk Halal (P3H).

BPJPH menekankan bahwa:

– P3H yang tidak aktif tetap merupakan aset penting LP3H dan perlu terus dibina agar kembali berkontribusi,

– Sedangkan P3H yang sedang bertugas wajib menjaga konsistensi, integritas, serta disiplin dalam menjalankan amanah, mengingat profesi ini menuntut komitmen penuh pada prinsip syariah dan standar pemeriksaan halal.

Sementara itu, Kepala Pusat Kajian Halal UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Tri Cahyanto, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan bahwa UIN Bandung telah memantapkan posisinya melalui berbagai langkah strategis, di antaranya:

1. Menghasilkan beragam penelitian di bidang halal yang meliputi aspek sains, teknologi, dan kelembagaan.

2. Mendirikan program studi industri halal dari jenjang S1, S2, hingga S3 sebagai dukungan terhadap penguatan SDM halal masa depan.

3. Menginisiasi pendirian jurnal halal pertama di dunia, sebuah tonggak bersejarah yang memperkuat reputasi UIN Bandung di tingkat internasional.

Kegiatan verifikasi on the spot ini menjadi momentum penting untuk memastikan kualitas layanan LP3H tetap profesional, akuntabel, dan selaras dengan regulasi yang ditetapkan BPJPH. Melalui sinergi yang terus dipererat, UIN Sunan Gunung Djati Bandung diharapkan mampu mengukuhkan diri sebagai Halalsphere University dan menjadi rujukan utama dalam pengembangan jaminan produk halal di Indonesia maupun dunia.

Selain itu dilakukan pula Sosialisasi Sertifikasi Halal Self Declare kepada Pemilik Usaha Warung Nasi dan Rumah Makan di seputar Kampus 1 dan 2 UIN Sunan Gunung Djati Bandung oleh Tim Deputi Sertifikasi BPJPH dan P3H LP3H UIN Bandung.

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *