GCI Rekomendasikan FST Raih ISO 9001:2008

[www.uinsgd.ac.id] Tim Auditor PT.Global Certifikation Indonesia (GCI) memutuskan dan  merekomendasikan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung untuk mendapatkan Sertifikat ISO 901:2008. Keputusan tersebut, diumumkan  Tim Auditor Eksternal setelah melakukan audit secara ketat, selektif dan tansparan sejak pagi sampai sore.

Tim auditor berjumlah dua orang yakni Lead Auditor Eri Pradhana Bharata,ST,MT dan Auditor Mr.Ir.Budi Purnomo, M.Si mengucapkan selamat kepada Fakultas Sains dan Teknologi kerja kerasnya, melakukan proses sertifikasi ISO. Sehingga pantas dan memenuhi syarat mendapatkan rekomendasi sertifikat ISO 9001:2008

“ Kami merasa puas dengan hasil audit yang telah dilakukan, meski, masih ada kekurangan tapi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Bandung layak dan berhak mendapat rekomendasi meraih ISO 9001:2008,” Kata Lead Auditor GCI, Eri Pradhana Bharata, ST, MT, dalam keputusannya di depan Stakeholders fakultas  di Aula utama Fakultas Saintek, Selasa, 25/11/2014.

Menurut Eri, meski ada temuan 13 minor  hasil audit yang dilakukan terhadap sasaran mutu dan program kerja, tapi, hanya bersipat teknis administratif. Langkah terpenting momen ini  harus dijadikan acuan dasar dalam mengevaluasi dan memperbaiki kearah yang lebih baik, dengan tetap menjaga komitmen dan kontinuitas.

“kami tim auditor hanya melakukan pemotretan dan melihat sejauh mana implementasi proses sertifikat yang telah dilakukan team work  Fakultas Sains dan Teknologi dan selanjutnya, kami hanya merekomendasikan hasil nya dan tidak punya kewenangan mengeluarkan sertifikat, “ ujarnya.

Sementara, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Bandung, Dr.H.Opik Taupik Kurahman, M.Ag mengucapkan terimakasih kepada tim auditor  PT.Global Certification Indonesia yang telah melakukan tugasnya dengan baik, professional dan proporsional. sehingga merekomendasikan Fakultas Sains dan Teknologi, meraih ISO 9001:2008.

Dekan juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen fakultas yang proaktif dan  antusias memberikan dukungan penuh, kerja keras, dan komitmennya mensukseskan Fakultas Sains dan Teknologi meraih ISO 9001:2008,” Kami sangat  mengapresiasi  terhadap loyalitas Team Work ISO  atas dedikasi dan kerja kerasnya  mencurahkan fikiran dan tenaganya mewujudkan meraih sertifikat system manajemen mutu ISO 9001:2008,”Ungkap dekan dengan wajah sumringah penuh haru.

Dekan berharap capaian prestasi ini merupakan lembaran baru yang  harus menjadi motivasi dan inspirasi kedepan, sebagai bekal awal membangun kemajuan dan perubahan kearah yang  lebih baik.

“ Kami mengingatkan sekaligus mengajak kepada komponen fakultas bahwa momen ini bukan akhir dari perjuangan tetapi sebagai awal untuk melakukan perubahan yang lebih baik, sebab itu, kita harus tetap solid dan konsisten  membangun kebersamaan, menyatukan langkah, meraih cita-cita bersama merealisasikan Fakultas Sain dan Teknologi unggul dan kompetitif  tingkat nasional maupun internasional“ Harap dekan

Ketua Tim ISO , H.Cecep Nurul Alam, MT,  mengucapkan  terima kasih kepada  semua fihak yang telah memberikan dorongan dan dukungan serta kerjasamanya selama 4 bulan dalam menghantarkan Fakultas  Sains da Teknologi mendapat rekomendasi sertifikat  ISO 9001:2008

“ Ini hasil kerja keras yang sinergis  semua elemen fakultas  dan Tim kerja yang kokoh dan kompak serta konsisten sebagai langkah maju dan  upaya positif  untuk menata, melakukan perbaikan dan perubahan  lebih baik, dalam mencetak lulusan yang bersaing dan unggul sesuai visi misi fakultas, “ Tandasnya. (HR)

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *