FPsi Gelar Pelepasan Wisudawan secara Daring

Dalam suasana pandemi Covid-19, Fakultas Psikologi (FPsi) UIN Sunan Gunung Bandung menggelar Yudisium dan Pelepasan Wisudawan-Wisudawati periode Februari-Juni secara daring yang diselenggarakan melalui zoom meeting, Jumat (07/08/2020).

Dekan FPsi, Dr. Agus Abdul Rahman, M.Psi., Psikolog didampingi, Wakil Dekan I Bidang Akademik, Dr. Nani Nuranisah Djamal, M.Pd., M.Psi., Psikolog, Wakil Dekan II Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Dr. Tahrir, M.Si, Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama Dr. H. Irfan Fahmi, S.Th.I, M.Psi, Psikolog, Rosleny Marliani, M.Si., Ketua Prodi Psikologi menjelaskan tradisi pelepasan wisuda selalu dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan bentuk rasa syukur atas kelulusan mahasiswa.

“Berhubung Covid-19 dan tetap berusaha melanjutkan kebiasaan itu, maka acara pelepasan dilakukan secara online yang diikuti 21 wisudawan,” tegasnya.

Kegiatan pelepasan diisi tausiah dari Prof. Dr. H. Adang Hambali, M.Pd dan secara simbolis 21 lulusan diterima oleh Ketua IKA Psikologi, Awaludin, S.Psi. Dalam tausiyahnya, Prof. Adang menginginkan kepada kita semua untuk tetap menjaga nama almamater kampus tercinta dan terus berusaha agar meningkatkan kualitas takwa dengan melanjutkan kuliah ke jenjang yang lebih tinggi.

Menurutnya, sebagai ungkapan rasa syukur atas keberhasilan lulusan, Fakultas Psikologi memberikan 10 penghargaan pengabdian bagi pengurus DEMA Fakultas Psikologi: Windia Prastika Anggraeni, Biah Astuti, Haliilah Izzati Putri, Ruyandi, Siti Ratna Sari, Dila Aghnia Fariha, Retro Fadhillah dan N. Nurul Darojah.

Juga 3 penghargaan untuk predikat cumlaude Sarjana Psikologi Yudisium Agustus 2020 tertinggi: Pertama, Dila Aghnia Fariha dengan IPK 3,67; Kedua, Biah Astuti dengan IPK 3,60 dan Ketiga, N. Nurul Darojah dengan IPK 3,57. []

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *