[www.uinsgd.ac.id] Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Gunung Djati Bandung akan terapkan layanan berbasis Internasional Standard Organization (ISO). Hal ini dikatakan Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si di sela-sela penyelenggaraan Karnaval yang diselenggarakan oleh Senat Mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan pada Sabtu (21/04/2012).
“Fakultas Tarbiyah akan terapkan standar ISO dalam bidang pelayanan, targetnya dalam program tahun pertama, walaupun saya tidak akan popular, karena menerapkan sistem tersebut, tetapi saya yakin akan dilanjutkan pada kepemimpinan Dekan selanjutnya,”ujar Mahmud.
Ia juga mengatakan hal tersebut saat menyampaikan sambutan pada acara Education Fair 2012 yang diselenggarakan oleh Senat Fakultas Tarbiyah dan Keguruan pada Sabtu (21/04/2012).
“Fakultas Tarbiyah pada tahun pertama kepemimpinan saya akan fokus pada penguatan internal dan Alhamdulillah bahwa satu tahun ternyata banyak jurusan dan prodi yang menyelesaikan target tersebut dalam waktu 6 bulan, tidak sampai satu tahun,”paparnya.
Ia juga mengatakan bahwa Fakultas yang dipimpinnya tersebut tahun ini sudah melangkah ke ISO untuk pelayanan. “ Mudah-mudahan tahun 2012 ini Fakultas Tarbiyah dan Keguruan sudah mendapatkan ISO tersebut, semua prodi terkait pengembangan akademik yang mengarah ke ISO harus disupport,”paparnya.
“Fakultas Tarbiyah dan Keguruan juga harus mampu mengembangkan minat dan bakat, tapi harus memahami teorinya terlebih dahulu. Hal tersebut agar Tarbiyah dan Keguruan unggul bukan hanya dalam kuantitas, tapi juga kualitas dan prestasinya,” pungkas Prof. Mahmud.***[Dudi, Ibn Ghifarie]