Bukti Kualitas PTKI, 61 Lulusan UIN Bandung Diterima PRIMA Magang 2025

UINSGD.AC.ID (Humas) — Keberhasilan 61 lulusan UIN Sunan Gunung Djati Bandung diterima dalam Program PRIMA Magang PTKI 2025 yang diselenggarakan Kementerian Agama Republik Indonesia menjadi indikator kuat meningkatnya kualitas, kompetensi, dan kesiapan lulusan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) dalam menghadapi dunia kerja dan birokrasi pemerintahan.

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. Husnul Qodim, M.A., yang didampingi Kepala Career Development Center (CDC) UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Heri Gunawan, S.Pd.I., M.Ag., menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas capaian tersebut.

“Kami menyambut dengan penuh apresiasi dan kebanggaan atas tingginya partisipasi mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam Program PRIMA Magang yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama RI. Keikutsertaan mereka dalam program strategis ini mencerminkan kualitas akademik, karakter, serta kesiapan kompetensi mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja dan birokrasi,” ujar Prof. Husnul, Kamis (8/1/2026).

Program PRIMA Magang merupakan ruang pembelajaran kontekstual yang sangat berharga bagi mahasiswa untuk mengintegrasikan teori akademik dengan praktik kerja nyata di lingkungan kementerian dan lembaga negara. “Tingginya minat dan kepercayaan terhadap mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung menjadi bukti bahwa lulusan PTKI memiliki daya saing, etika profesional, serta kemampuan adaptasi yang kuat,” tambahnya.

Prof. Husnul menyampaikan bahwa melalui Career Development Center (CDC), UIN Sunan Gunung Djati Bandung terus memperkuat peran institusi dalam menyiapkan lulusan yang relevan dengan kebutuhan zaman.

“Melalui CDC, UIN Sunan Gunung Djati Bandung berkomitmen untuk terus memperluas kemitraan strategis dengan Kementerian Agama RI dan berbagai pemangku kepentingan lainnya, guna memperkuat pengembangan karier mahasiswa, meningkatkan employability, serta menyiapkan lulusan yang unggul, berdaya saing, dan berkontribusi nyata bagi pembangunan bangsa,” jelasnya.

Dengan berharap pengalaman magang dalam Program PRIMA Magang PTKI 2025 ini menjadi bekal penting bagi mahasiswa dalam membangun profesionalisme, kepemimpinan, dan integritas. Keberhasilan 61 lulusan UIN Sunan Gunung Djati Bandung tersebut tercermin dari kontribusi lintas fakultas, yakni Fakultas Dakwah dan Komunikasi sebanyak 17 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam 9 orang, Fakultas Sains dan Teknologi 7 orang, Fakultas Ushuluddin 7 orang, Fakultas Adab dan Humaniora 6 orang,

Fakultas Syariah dan Hukum 6 orang, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan 4 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik 3 orang, serta Fakultas Psikologi 2 orang, “Sebaran lintas fakultas ini mencerminkan daya saing multidisipliner lulusan UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Mudah-mudahan ini semakin menegaskan posisi UIN Sunan Gunung Djati Bandung sebagai kampus unggul, kompetitif, dan responsif terhadap kebutuhan dunia kerja dan birokrasi pemerintahan,” pungkasnya.

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *