BEM Ilmu Hukum Dorong Reformasi Hukum Agraria

[www.uinsgd.ac.id] Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH) UIN Sunan Gunung Djati Bandung menggelar Seminar Terbuka bertajuk “Internalisasi Terhadap Pengembangan Pola Pikir Mahasiswa yang Revolusioner Realistis dan Kritis akan Perkembangan Pertahanan di Indonesia”, bertempat di Aula Utama, Kamis (19/03).

Nurwahida Annisa Ketua BEM-J Ilmu Hukum dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini adalah bukti kepedulian mahasiswa ilmu hukum terhadap permasalahan pertanahan yang ada di Indonesia.

Dr. Dewi Sulastri, SH., MH., Ketua Jurusan Ilmu Hukum sangat mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan tersebut, karena tema yang diangkat dipandang sangat penting mengingat permasalahan pertahanan di Indonesia semakin kompleks, terutama masalah sertifikat tanah yang konon menurut data baru 50% tanah di Indonesia yang baru disertifikatkan.

Dr. Ahmad Fathonih, M.Ag., Wakil Dekan III FSH UIN Sunan Gunung Djati Bandung dalam sambutannya mengatakan bahwa sudah saatnya mahasiswa mengikuti perkembangan Hukum Agraria untuk mengawal Reformasi Hukum Agraria dan dalam pembuatan Undang-Undang yang memihak pada kepentingan hajat hidup masyarakat bukan Undang-Undang yang justru berpihak pada Asing yang bertujuan mengekploitasi lahan di Indonesia, “Jika kita berbicara hukum, maka esensi Hukum tersebut adalah untuk menciptakan sebuah keadilan untuk masyarakat, bukan hanya untuk kepentingan sekelompok orang”, tuturnya.

Hadir sebagai Narasumber dalam seminar tersebut, Indri Sri Mulyati, SH., M.Kn., perwakilan dari Badan Pertanahan Nasional, Dr. H. Wira Franciska, SH., MH., perwakilan dari Praktisi Kenotariatan dan dari unsur Akademisi Dosen FSH UIN Sunan Gunung Djati Bandung Ende Hasbi Nasaruddin, SH., MH. [Humas Al-Jami’ah]   

 

 

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter