56.069 Peserta ikuti SBMPTN di Panlok 34 Bandung

[www.uinsgd.ac.id] Sebanyak 56.069 peserta tercatat mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2018 di Panitia Lokal (Panlok) 34 Bandung. Dari total peserta yang mengikuti tes, sebanyak 21.849 memilih jurusan sains dan teknologi (Saintek), 27.238 memilih sosial dan hukum (Soshum), dan 6.981 orang memilih jurusan campuran.

Sekretaris Eksekutif 1 SBMPTN Panlok 34 Bandung, Asep Gana Suganda, mengatakan, dari total peserta yang mengikuti SBMPTN, sebagian mengikuti ujian tulis berbasis komputer (UTBK) dan sebagian lagi mengikuti ujian tulis berbasis cetak (UTBC).

“Untuk peserta SBMPTN yang mengikuti UTBK sebanyak 2.270 orang, sementara untuk UTBC diikuti 52.799 peserta,” ujar Asep kepada wartawan di Kampus Institut Teknologi Bandung (ITB), Jalan Ganesha, Kota Bandung, Selasa (8/5).

Selain itu, lanjut Asep, jumlah peserta UTBK yang menggunakan android ada 1.000 orang. Untuk UTBK berbasis android ini hanya digelar di Universitas Padjadjaran.

“UTBK berbasis android ini baru diterapkan tahun ini. Teknisnya mereka akan mengerjakan di ponsel masing-masing,” katanya.

Asep mengatakan, jumlah peserta berkebutuhan khusus yang mengikuti SBMPTN tahun ini tercatat ada 10 orang. Dia merinci dari jumlah itu, tercatat ada tiga orang tuna netra, satu tuna rungu, dan sisanya tuna daksa. Untuk peserta disabilitas ini, lanjut Asep, pelaksanaan ujiannya dipusatkan di ITB.

“Harusnya ada 12 orang, tapi saat kami hubungi atau melapor hanya 10 orang,” ucap Asep.

Menurut Asep jumlah, peserta yang mengikuti SBMPTN pada tahun ini mengalami kenaikan sebanyak 4.000 orang dibandingkan tahun lalu. Untuk SBMPTN tahun ini panitia panlok 34 Bandung menyiapkan 2.643 ruangan di dua lokasi berbeda yakni di Bandung dan Tasikmalaya.

“Untuk di sub panlok Bandung ada 2.440 ruang ujian di 244 lokasi dan di Kota Tasikmalaya berjumlah 203 ruang di 21 lokasi,” ungkapnya.

Pelaksanaan ujian akan dilaksanakan selama satu hari. Adapun materi yang akan diikuti oleh peserta adalah Tes Potensi Dasar (TKD), dan Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA). Pengumuman hasil ujian rencananya akan dilakukan pada 3 Juli 2018 di laman www.sbmptn.ac.id. [rzk]

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter