238 Peserta Ikuti Test Masuk S2 Pascasarjana

[www.uinsgd.ac.id] Sebanyak 238 peserta jenjang S2 mengikuti test masuk Program Pascasarjana UIN SGD Bandung tahun akademik 2013-2014 di gedung Aula Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Provinsi Jawa Barat. “Ada 238 peserta yang mengikuti tes S2 untuk Program Studi Ilmu Hukum, Ekonomi Syariah, Religious Studies (Studi Agama-Agama), Pendidikan Agama Islam dan Hukum Keluarga (Akhwal Al Syahsiyyah,” ungkap Prof. Dr. H. Dadang Kahmad, M. Si., Direktur Pascasarjana saat ditemui Pusinfokomp di ruang kerjanya, gedung LPTQ Jawa Barat, Senin (1/7).

“Dari 238 peserta test itu berasal dari PT Swasta, PT Islam, PT Negeri yang berada di lingkungan Jawa Barat seperti UIN SGD Bandung, Unpad, ITB, UPI  dan Luar Negeri seperti Al-Azhar Cairo,” jelasnya.

Soal materi yang diujikan; Pertama, Test Potensi Akademik (TPA) dari pukul 08.00 sampai 10.00. Kedua, Bahasa Arab dari pukul 10.15 sampai 12.15. Ketiga, Bahasa Inggris dari pukul 13.00 sampai 15.00.

Mengenai suasana test, Direktur menjelaskan “Alhamdulillah test berjalan dengan lancar dan sesuai dengan ketentuan yang telah diberlakukan Pasca,” jelasnya.

Direktur berharap dengan adanya ujian test; Pertama, terjaringnya calon mahaiswa Pasca yang berkualitas sesuai dengan apa yang jadi standar Pasca. Kedua, bagi yang dinyatakan lulus segera melakukan daftar ulang,” paparnya. 

Ihwal penetapan dan pengumuman hasil kelulusan test S2 akan diumumkan pada tanggal 26 Juli 2013 melalui website resmi Pascasarjana (www.ppsuinsgdbdg.ac.id). [Ibn Ghifarie]

WhatsApp
Facebook
Telegram
Print
Twitter